GAPKI : Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia adalah organisasi atau wadah bagi para pengusaha sawit yang bertujuan untuk memajukan perkelapasawitan di Indonesia. Keanggotaannya terdiri dari perusahaan PT. Perkebunan Nusantara, Perusahaan Perkebunan Swasta Nasional dan Asing serta para peladang Kelapa Sawit.

GAPKI atau Indonesian Palm Oil Association ini didirikan pada tanggal 27 Februari 1981. Sejak didirikan organisasi ini selalu memberikan masukan-masukan kepada pemerintah agar dalam menyusun kebijakannya tidak merugikan industri kelapa sawit di Indonesia.